Tenggarong - Sebagai bagian dari memeriahkan event tahunan Erau Adat Kutai, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Kejuaraan Bulutangkis Bupati Cup 2024,di Gedung PBSI Stadion Rondong Demang. Turnamen ini berlangsung mulai tanggal 17 hingga 21 September 2024.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni mengatakan turnamen ini melombakan 10 kategori. Yakni Tunggal Usia Dini, Tunggal Anak, Tunggal Pemula, Tunggal Remaja, Ganda Remaja, Tunggal Taruna, Ganda Taruna, Ganda Dewasa A, Ganda Dewasa B dan Ganda Veteran.
“Kegiatan ini bagian dari rutinitas kami, dan ini kita laksanakan untuk semua golongan. Karena animo masyarakat terhadap olahraga bulutangkis ini memang populer dan sangat diminati sampai ke desa-desa,” ungkap Ali kepada Poskotakaltimnews.com, Selasa (17/9/2024).
Tingginya animo masyarakat terhadap bulutangkis ini melatarbelakangi dibukanya turnamen ini untuk umum. Terbukti, 313 peserta dari 19 kecamatan, secara rincinya ada 246 putra dan 67 putri. Ali mengatakan kehadiran atlet pada turnamen ini merupakan pemain terbaik di masing-masing kecamatan mereka.
Karena diketahui, kecamatan sering menggelar turnamen terbuka di lingkungan mereka sendiri. Tentunya, Dispora perlu mendorong event ini sehingga memiliki keberlanjutan ke tingkat kabupaten. Bahkan melahirkan bibit-bibit atlet unggul di cabang olahraga (Cabor) bulutangkis untuk Kukar.
“Banyaknya atlet berpotensi tinggi ini menjadi pertimbangan kami melaksanakan Bupati Cup ini,” lanjutnya.
Lanjut Ali, turnamen ini juga menjadi bagian dari dukungan Dispora memeriahkan Erau Adat Kutai yang sudah menjadi kegiatan rutin. Sehingga, tidak hanya diramaikan budaya pesta daerah tapi juga ada kegiatan olahraga. Seperti Bupati Cup Bulutangkis ini sampai olahraga tradisional (Oltrad).
“Nanti hasil turnamen ini akan kami serahkan ke Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kukar untuk pembinaan lanjutan. Karena banyak adik-adik kita ini yang perlu diasah lagi sehingga memiliki kesempatan berprestasi di tingkat nasional,” tutup Aji Ali.