Turut Ramaikan Erau Eifaf 2016 : Dispora Laksanakan Lomba Oltrad

Cetak

Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kutai Kartanegara turut memeriahkan gelaran pesta adat Erau dengan melaksanakan berbagai lomba Olahraga Tradisional, adapun olahraga tradisional yang dilombakan adalah Lomba Gubang Lunas, Menyumpit, Asen Naga, Kelom Panjang, Behempas Bantal, Behempas Panjalin, Dagongan, Enggrang, Lomba Perahu Naga, Begasing dan lomba Dagongan.

Dari 11 cabang olahraga tradisional yang dilombakan pelaksanaannya dipusatkan di Lapangan Pemuda Tenggarong, kecuali lomba gubang lunas di sungai tenggarong depan rumah Sultan Kutai Kartanegara, Begasing di Parkiran Pulau Kumala dan lomba perahu naga di sungai Mahakam yang bersebelahan dengan Pulau Kumala.

Lomba yang dilaksanakan selama 6 hari ini dimulai pada hari Minggu (21/08) sampai hari jumat (26/08) diikuti oleh sedikitnya 6 Kecamatan se Kutai Kartanegara dan beberapa kabupaten Kota se-kaltim untuk beberapa cabang olahraga tradisional yang dilombakan seperti lomba menyumpit dan lomba balap perahu naga.

Menurut Panitia Pelaksana, bahwa lomba olahraga tradisional ini akan dilaksanakan secara rutin dalam rangka turut memeriahkan pesta adat Erau Kabupaten Kutai Kartanegara, selain itu dispora juga kepingin melestarikan berbagai macam olahraga tradisional dalam mayarakat yang semakin menghilang, dengan harapan adanya lomba olahraga tradisional ini minat masyarakat untuk turut melestarikan olahraga ini juga akan meningkat, sehingga budaya local akan terpelihara dengan baik dan tetap menjadi olahraga yang menyenangkan bagi masyarakat. (Nr/FH)