Pramuka Penggalang Unjuk Kemampuan di LT III

Cetak

Salah satu alasan tersebut, Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan pramuka Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Lomba Tingkat (LT) III pada 6 hingga 10 April 2016 di Bumi Perkemahan Waduk Panji Sukarame Kecamatan Tenggarong.

Dalam sambutan Ketua Kwarcab gerakan pramuka Kukar, Edi Damansyah yang disampaikan Wakil Ketua Bidang Keuangan Usaha, Sarana dan Prasarana, H. M. Arsyad menyatakan jika peserta yang mengikuti LT III ini merupakan adik-adik yang sudah melalui proses LT I pada tinglat gugus depan dan LT II pada tingkat Kwartir Ranting (Kwarran), dan tentunya menjadi yang terbaik di tingkat Kwarrannya masing-masing.

"dalam hal ini, gerakan pramuka menjadi wadah pembentukan karakter dan kepribadian kaum muda sehingga berdasarkan hal tersebut, ditetapkan visi gerakan pramuka tahun 2014-2019 adalah gerakan pramuka menjadi pilihan utama bagi pembentukan karakter kaum muda," ujarnya saat membuka LT III. Kamis, (07/04/2016) pagi di Bumi Perkemahan Waduk Panji Sukarame.

Lomba Tingkat III merupakan pertemuan regu-regu pramuka penggalang dari suatu satuan pramuka dengan acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif dalam bentuk perlombaan yang berlandaskan pada prinsip-prinsip dasar metodik pendidikan kepramukaan dan digunakan untuk mengevaluasi serta meningkatkan kecakapan dan kemampuan para pramuka penggalang. "Kegiatan LT III ini rutin dilaksanakan setiap 5 tahun sekali dimana kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat ditunggu oleh adik-adik pramuka khususnya di tingkat penggalang yang berusia 11 hingga 15 tahun," jelas Arsyad.

Sementara itu, ketua panitia, Pipit Juwita Ningsing mengungkapkan jika tujuan diselenggarakannya LT III yaitu meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembinaan pramuka penggalang dari tingkat gugus depan hingga kwartir, meningkatkan prestasi pramuka penggalang sebagai bekal kemandirian dan kesinambungan pembinaan di gugus depan. "ada 14 Kwarran yang ikut berpartisipasi, setiap kwarran diwakili 1 regu putra dan 1 regu putri dengan total peserta sebanyak 224 orang. Selain itu, Kwarran Tabang, Kenohan, dan Muara Kaman serta Kwarran Sebulu tidak bisabergabung dengan alasan anggaran yang tidak mencukupi," ungkapnya.

Dalam LT III ini pula, masing-masing kwarran didampingi 1 pendamping putra dan 1 pendamping putri serta 1 pimpinan kontingen ranting.

Ruang lingkup LT III yang diselenggarakan oleh Kwarcab gerakan pramuka Kukar ini meliputi Agama, Filsafah Pancasila, Jiwa Perjuangan 1945, Ketahanan Nasional, Persahabatan dan Kekeluargaan, Perkembangan Ekonomi, Sosial, dan Teknologi, Seni Bidaya, Kesehatan, Kesejahteraan, dan Kelestarian lingkungan hidup. "ruang lingkup penyelenggaraan LT III juga meliputi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Kepemimpinan dan kewiraswastaan, serta kegiatan khusus pembina pendamping yaitu Gelar Ajar yang merupakan kegiatan tambahan untuk pembina damping," tambahnya.

Kepada awak media, Pipit menyampaikan jika pada LT III ini nanti akan diperoleh 1 regu putra dan 1 regu putri terbaik yang akan mewakili Kwarcab gerakan pramuka Kukar pada LT IV yang diselenggarakan pada tingkat Kwartir Daerah Kalimantan Timur. (arm)/FH

Gerakan pramuka sebagai lembaga pendidikan non formal merupakan pelengkap pendidikan informal yang diperoleh anak-anak dalam keluarga dan pendidikan formal disekolah. Hal ini mengingatkan kita jika pendidikan formal saja tidaklah cukup untuk menghasilkan kaum muda yang handal dan berkarakter. Kerjasama sinergis antara lembaga pendidikan formal, non formal dan pendidikan informal sangatlah penting dan menjadi keharusan.

Salah satu alasan tersebut, Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan pramuka Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Lomba Tingkat (LT) III pada 6 hingga 10 April 2016 di Bumi Perkemahan Waduk Panji Sukarame Kecamatan Tenggarong.

Dalam sambutan Ketua Kwarcab gerakan pramuka Kukar, Edi Damansyah yang disampaikan Wakil Ketua Bidang Keuangan Usaha, Sarana dan Prasarana, H. M. Arsyad menyatakan jika peserta yang mengikuti LT III ini merupakan adik-adik yang sudah melalui proses LT I pada tinglat gugus depan dan LT II pada tingkat Kwartir Ranting (Kwarran), dan tentunya menjadi yang terbaik di tingkat Kwarrannya masing-masing.

"dalam hal ini, gerakan pramuka menjadi wadah pembentukan karakter dan kepribadian kaum muda sehingga berdasarkan hal tersebut, ditetapkan visi gerakan pramuka tahun 2014-2019 adalah gerakan pramuka menjadi pilihan utama bagi pembentukan karakter kaum muda," ujarnya saat membuka LT III. Kamis, (07/04/2016) pagi di Bumi Perkemahan Waduk Panji Sukarame.

Lomba Tingkat III merupakan pertemuan regu-regu pramuka penggalang dari suatu satuan pramuka dengan acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif dalam bentuk perlombaan yang berlandaskan pada prinsip-prinsip dasar metodik pendidikan kepramukaan dan digunakan untuk mengevaluasi serta meningkatkan kecakapan dan kemampuan para pramuka penggalang. "Kegiatan LT III ini rutin dilaksanakan setiap 5 tahun sekali dimana kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat ditunggu oleh adik-adik pramuka khususnya di tingkat penggalang yang berusia 11 hingga 15 tahun," jelas Arsyad.

Sementara itu, ketua panitia, Pipit Juwita Ningsing mengungkapkan jika tujuan diselenggarakannya LT III yaitu meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembinaan pramuka penggalang dari tingkat gugus depan hingga kwartir, meningkatkan prestasi pramuka penggalang sebagai bekal kemandirian dan kesinambungan pembinaan di gugus depan. "ada 14 Kwarran yang ikut berpartisipasi, setiap kwarran diwakili 1 regu putra dan 1 regu putri dengan total peserta sebanyak 224 orang. Selain itu, Kwarran Tabang, Kenohan, dan Muara Kaman serta Kwarran Sebulu tidak bisabergabung dengan alasan anggaran yang tidak mencukupi," ungkapnya.

Dalam LT III ini pula, masing-masing kwarran didampingi 1 pendamping putra dan 1 pendamping putri serta 1 pimpinan kontingen ranting.

Ruang lingkup LT III yang diselenggarakan oleh Kwarcab gerakan pramuka Kukar ini meliputi Agama, Filsafah Pancasila, Jiwa Perjuangan 1945, Ketahanan Nasional, Persahabatan dan Kekeluargaan, Perkembangan Ekonomi, Sosial, dan Teknologi, Seni Bidaya, Kesehatan, Kesejahteraan, dan Kelestarian lingkungan hidup. "ruang lingkup penyelenggaraan LT III juga meliputi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Kepemimpinan dan kewiraswastaan, serta kegiatan khusus pembina pendamping yaitu Gelar Ajar yang merupakan kegiatan tambahan untuk pembina damping," tambahnya.

Kepada awak media, Pipit menyampaikan jika pada LT III ini nanti akan diperoleh 1 regu putra dan 1 regu putri terbaik yang akan mewakili Kwarcab gerakan pramuka Kukar pada LT IV yang diselenggarakan pada tingkat Kwartir Daerah Kalimantan Timur. (arm)/FH